The Relationship between Self-Esteem and Jealousy among Late Adolescents who are Dating in the City of Makassar.

Hubungan antara Harga Diri dengan Kecemburuan pada Remaja Akhir yang Berpacaran di Kota Makassar

  • Siti Fatimah Abdul Latif Universitas Negeri Makassar
  • Sitti Murdiana Universitas Negeri Makassar
Keywords: harga diri, kecemburuan, remaja akhir

Abstract

Harga diri yang dimiliki oleh remaja dapat mempengaruhi tingkat kecemburuan yang dirasakan pada pasangan ketika menjalin suatu hubungan berpacaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara harga diri dengan kecemburuan pada remaja akhir yang berpacaran di kota Makassar. Responden dalam penelitian ini merupakan remaja akhir dengan usia 18 – 22 tahun yang sedang berpacaran di kota Makassar. Penelitian dilakukan terhadap 376 responden yang diperoleh melalui teknik accidental sampling. Penelitian ini menggunakan skala State Self-Esteem Scale (SSES) dan skala Jealousy yang dianalisis dengan uji Spearman. Hasil penelitian menunjukkan nilai koefisien korelasi sebesar -0,309 dan p = 0,000 (p < 0,05) yang berarti bahwa ada hubungan negatif yang sangat signifikan antara harga diri dengan kecemburuan pada remaja akhir yang berpacaran di kota Makassar. Makin rendah harga diri yang dimiliki maka makin tinggi kecemburuan yang dirasakan. Sebaliknya, makin tinggi harga diri yang dimiliki maka makin rendah kecemburuan yang dirasakan. Penelitian ini diharapkan mampu memberi pemahaman terkait harga diri dan kecemburuan dalam hubungan berpacaran, khususnya pada remaja akhir, serta dapat menjadi referensi untuk peneliti yang akan meneliti hal serupa.

Kata kunci: harga diri, kecemburuan, remaja akhir

Published
2023-12-30
How to Cite
Abdul Latif, S., & Murdiana, S. (2023). The Relationship between Self-Esteem and Jealousy among Late Adolescents who are Dating in the City of Makassar. Journal of Correctional Issues, 6(2), 224-236. https://doi.org/10.52472/jci.v6i2.236